Jenis-jenis bordir
Ketika akan membuat bordir tentu yang pertama harus dipahami adalah ada beberapa jenis bordir yang dikenal dalam dunia bordir. Macam-macam bordir tersebut tentu memiliki fungsi dan bentuknya sendiri sehingga penggunaannya dalam pakaian juga berbeda-beda. Tidak hanya berbeda fungsinya, bordir juga dibedakan berdasar cara pembuatannya. Untuk mengenal lebih jauh tentang jenis bordir agar tidak salah pilih nantinya, akan dibahas pada artikel ini.
Bordir berdasar karakternya
Jenis bordir berdasar karakternya terbagi dalam beberapa macam. Yang pertama biasa dikenal dengan bordir komputer. Bordir komputer tentu saja yang saat ini paling banyak dikenal di kalangan jasa bordir. Dengan bordir komputer maka akan menghasilkan bordiran yang halus dan rapi serta tentu saja mirip satu sama lain. Bordir komputer meminimalkan kesalahan karena menggunakan perintah komputer untuk menjalankan mesin.
Yang kedua adalah bordir handuk. Jenis bordir ini akan menghasilkan bordir menyerupai tekstur handuk yang halus dan agak tebal. Bordir handuk ini sering sekali ditemukan pada jaket-jaket identitas berbahan katun atau jaket-jaket varsity.
Yang ketiga adalah bordir aplikasi yang kerap digunakan pada beberapa pakaian. Proses bordir aplikasi ini menggunakan tambahan kain pada bordir untuk direkatkan dengan bordir jumping di sisi kain tersebut. Bordir aplikasi digunakan pada beberapa pilihan kain seperti felt, parasut, wp, oscar, kulit dan laken.
Jenis bordir keempat berdasar karakteristik bordirnya adalah bordir timbul. Seperti namanya bordir ini akan menghasilkan efek timbul atau 3D setelah hasilnya jadi. Untuk bordir topi pada umumnya akan menggunakan bordir jenis ini.
Bordir berdasar cara pembuatannya
Bordir berdasar cara pembuatannya terbagi menjadi dua jenis. Yang pertama adalah bordir tangan atau bordir manual. Bordir manual banyak dikenal sebagai kerajinan tangan dan membutuhkan skill yang tinggi untuk menghasilkan karya yang bagus. Bordir tangan dipatok dengan harga yang lebih mahal dibandingkan bordir mesin karena hasilnya yang tidak mungkin sama satu sama lain. Namun karena mengandalkan kemampuan manusia maka kemungkinan terjadi human error lebih besar dibandingkan mesin.
Bordir kedua tentu saja bordir mesin baik itu mesin jahit, mesin bordir atau bordir komputer. Biasa digunakan untuk bordir masal karena lebih cepat dalam memproses bordir jumlah banyak. Hasilnya tentu akan lebih murah dan hemat waktu.
Sumber: galerikonveksi51.com
Baca juga: https://bordirsatuan.com/mesin-bordir-dan-mesin-jahit-serta-perbedaan-di-antara-keduanya/