Kain terbaik dan yang tidak untuk bordir
Menentukan kain bordir yang baik adalah yang dapat menghasilkan gambar paling jelas, seberapa besar kesulitan saat melakukannya dan tentu saja bahan yang paling tidak mudah rusak. Beberapa hal memang hraus diperhatikan karena memilih kain menentukan hasil bordir dalam waktu lama. Beberapa kriteria kain bordir yang harus dipenuhi akan dijelaskan dalam artikel ini.
Tesktur
Memperhatikan tekstur kain bordir adalah hal yang utama dilakukan, baik itu tekstur pada bagian permukaannya atau keseluruhan tingkat kekasaran dari kain tersebut. Jika kain tersebut memiliki tektur berlebih seperti terdapat bintik-bintik atau sulaman garis-garis, maka akan berakibat jahitan berukuran kecil dan jahitan yang tidak mendukung akan merusak permukaan kain dan membuat bordiran tampak rapuh. Kain yang sangat kasar dan rapat juga akan mengakibatkan kualitas jahitan yang buruk akibat jarum yang menjadi tumpul setelah dipaksa masuk dalam serat kain yang padat. Untuk menghasilkan detail bordir yang jelas gunakan material dengan tekstur tipis-tipis dan halus.
Kestabilan
Pertimbangan kedua ketika memilih kain bordir adalah kestabilan kain. Pikirkan jawaban dari apakah kain tersebut dapat melar ke segala arah atau hanya pada satu arah saja? Material kain yang tidak stabil akan menyebabkan kain bergeser dari hoop akibat tekanan benang bordir atau malah terpusat jadi satu akibat teknan dari jahitan. Jika kain mudah sekali melar memang dapat menyebabkan berbagai masalah seperti bordir yang tidak rapi akibat pergeseran kain atau perubahan bentuk kain selama proses menjahit. Maka untuk mendapatkan hasil bordir yang memuaskan gunakan kain yang dapat menahan dari kemungkinan melar.
Daya tahan
Daya tahan di sini tentu adalah daya tahan kain selama proses menjahit. Beberapa kain dibuat terlalu tipis dan mudah sobek akibat tusukan jarum dan tekanan dimana bordiran itu ditempatkan. Kain-kain yang terlalu tipis justru akan membuat lubang besar pada kain atau minimal kain akan menjadi terurai setelah diangkat.
Setelah melihat hal-hal tersebut maka dapat diambil kesimpulan bahwa kain yang untuk bordir adalah yang halus, stabil serta kuat. Menentukan kain yang sesuai akan mendukung tampila bordir yang lebih sempurna.
Sumber: printwearmag.com
Baca juga: https://bordirsatuan.com/mencuci-dan-merawat-bordir-agar-awet-dalam-waktu-lama/